Apakah Ramalan Zodiak dapat Dipercaya?

Dari dulu hingga sekarang, ramalan zodiak masih terus diikuti oleh beberapa kalangan, khususnya anak muda. Di era 2000-an, ramalan zodiak seperti hal konten wajib yang ada di majalah, koran, hingga tabloid yang notabene sebagai media baca populer.

Para penanti ramalan zodiak ini biasanya dari kalangan remaja yang masih mencari jati diri, namun sekarang, semua kalangan masih saja menanti ramalan zodiak. Tidak heran, banyak juga yang mencari info ramalan zodiak hari ini Aries, Scorpio, maupun zodiak-zodiak lainnya.

Asal-usul Ramalan Zodiak

Pernahkah terbesit di pikiran kamu sebenarnya ramalan zodiak ini awalnya bagaimana sih? Siapa yang mencetuskan ramalan zodiak? Darimana ramalan zodiak ini didapat? Apakah ramalan zodiak bisa dipercaya? Nah, berikut ini akan diulas mengenai serba-serbi ramalan zodiak untuk kamu.

Apa itu Zodiak?

Dikutip dari Wikipedia, Zodiak atau yang dikenal dengan istilah “mintakulburuj” adalah sabuk khayal yang ada di langit dengan lebar 18° yang pusatnya ada pada lingkaran ekliptika. Meskipun demikian, istilah ini juga dapat merujuk ke rasi-rasi bintang yang dilalui oleh sabuk khayal tersebut. Nah, rasi-rasi bintang yang dikenal dengan istilah zodiak tersebut sekarang berjumlah 12.

Sedangkan, ramalan zodiak ini adalah sebuah ramalan yang mengacu pada letak astrologi rasi-rasi bintang tersebut yang menerangkan sebuah imajinasi. Kata zodiak sendiri sebenarnya diciptakan oleh Yunani kuno pada sekitar abad keempat sebelum masehi. Di kata Yunani kuno, Zodiak ini berarti lingkaran hewan.

Seperti yang telah dijelaskan, ramalan zodiak ini berdasarkan pada letak astrologi rasi-rasi bintang yang telah dijelaskan tadi. Dulu, rasi bintang yang ada dan dipercaya oleh peradaban Lembah Sungai Eufrat hanya ada 6 rasi bintang, yaitu Pisces, Capricorn, Cancer, Taurus, Scorpio dan Virgo. Akan tetapi, seiring dengan waktu, rasi bintang tersebut kemudian dipecah kembali hingga akhirnya sekarang menjadi 12. Perpecahan tersebut karena penampakan rasi bintang yang setiap tahun terjadi 12 kali.

Rasi bintang tersebut bergerak di langit dan kemudian dihubungkan dengan nasib para manusia. Hal ini dikarenakan pergerakan benda-benda di alam semesta sangat berhubungan dengan hidup manusia itu sendiri.

Bagaimana Zodiak Bisa Berhubungan dengan Manusia?

Mungkin kamu adalah salah satu orang yang menanyakan ramalan zodiak hari ini Aries. Tapi, tahukah kamu bagaimana pembagian zodiak berdasarkan tanggal dan bulan lahir? Hal ini dikarenakan pergerakan rasi bintang yang terjadi setiap tahun. Setiap tahun setidaknya ada 12 rasi bintang yang muncul sehingga orang dengan kelahiran di tanggal dan bulan tertentu dapat dikategorikan berdasarkan zodiak.

List Zodiak

  1. Aries (21 Maret – 19 April)
  2. Gemini (21 Mei – 20 Juni)
  3. Taurus (20 April – 20 Mei)
  4. Aquarius (20 Januari – 18 Februari)
  5. Pisces (19 Februari – 20 Maret)
  6. Cancer (21 Juni – 22 Juli)
  7. Virgo (23 Agustus – 22 September)
  8. Leo (23 Juli – 22 Agustus)
  9. Libra (23 September – 22 Oktober)
  10. Scorpio (23 Oktober – 21 November)
  11. Sagitarius (22 November – 21 Desember)
  12. Capricorn (22 Desember – 19 Januari)

Apakah Ramalan Zodiak Bisa Dipercaya?

Ramalan zodiak memang populer dari dulu hingga sekarang. Ramalan ini berasal dari ilmu astrologi yang telah muncul dari tahun 400 Sebelum Masehi.

Ilmu ini pada dasarnya dibuat oleh bangsa Mesir Kuno yang setelahnya, kata Zodiak sendiri dipatenkan menjadi nama-nama zodiak. Lalu, ilmu ini kemudian dikembangkan oleh bangsa Babel atau Babilonia yang hidup diantara sungai Tigris dan Eufrat, daerah tenggara dari Irak, atau dikenal dengan daerah Mesopotamia.

Bangsa Babel atau Babilonia ini adalah penyembah dari benda-benda langit. Mereka meyakini bahwa benda-benda langit tersebut adalah dewa-dewi yang dapat menebak masa depan dengan pergerakannya.

Orang-orang zaman dahulu mungkin memang sangat mempercayai ramalan ini. Namun, dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat, apakah kamu masih saja bertanya ramalan zodiak hari ini Aries dan zodiak-zodiak yang lainnya?

Masalah percaya atau tidak percaya, tentu itu hak kamu. Nah, kamu termasuk tim yang percaya dengan zodiak atau tidak nih?